Pelabuhan Padang Bai terletak di Karangasem, Bali Utara. Pelabuhan ini merupakan pelabuhan umum yang digunakan untuk penyebrangan kapal fery dari menuju ke Lombok, Nusa Penida, dan Gili.
Selain sebagai pelabuhan, Padang Bai juga menwarakan berbagai obeyek wisata. Ada beberapa obeyek yang menarik seperti Pantai Kurungan dan Pantai Bias Tugel.
Pantai Kurungan merupakan pantai berpasir putih yang berada di sebelah timur pelabuhan Padand Bai. Selain air laut yang jernih, pantai kurungan juga menwarkan keindahan bawah laut.
Di laut pantai Kurungan, Anda bisa melihat ikan hias yang berwarna – warni, karang yang indah (soft corals), dan laguna biru atau blue laggon di tengah laut. Jadi pantai ini juga sering di sebut Blue Lagoon. Sedangkan Pantai Bias Tugel berada di sebelah utara Padang Bai. Pantai ini terkenal dengan keindahan pasir putih dan air yang jerinh.
Cara menuju ke Pelabuhan Padang Bai
Anda bisa menuju ke Padang Bai beberapa mode transport, baik darat mau pun laut. Lihat beberapa rekomendasi transportasi kami berikut:
- Bila Anda berada di Area Bali seperti Kuta, Legian, Seminya, Airport, dan lain lain. Maka transportasi terbaik adalah menggunakan taxi grab, sepeda motor atau mobil private.
- Beberapa perusahan fast boat juga memnyediakan transport gratis dari hotel Anda. Lama perjalanan dari daerah selatan seperti Kuta adalah 1 1/2 jam. Sedangkan dari Ubud sekitar 30 menit, tergantung traffic atau tingkat kemacetan jalan.
- Bila Anda berada di Lombok, Gili, dan Nusa Penida, kami sarankan untuk menggunakan kapal feri atau kapal cepat. Jadwal kapal cepat dan feri setiap hari. Lama perjalanan menggunakan kapal cepat dari Gili dan Lombok adalah 1 1/2 jam. Sedangkan menggunakan feri sekitar 4 – 5 jam. Bila menggunakan kapal cepat dari Nusa penida, maka lama perjalanan 1 jam dan dengan feri sekitar 2 – 2 1/2 jam.
Itulah beberapa cara yang kami rekomendasikan menuju ke Pelabuhan Padang Bai.
Akomododasi dan Restaurant
Akomodasi atau penginapan tersedia di area Padang Bai. Anda bisa memilih jenis hotel dari homestay sampai ke hotel standard atau melati.
Harga akomodasi di Padang Bai berkisar antara Rp.200.000 samapai Rp.400.000 per malam. Untuk booking hotel atau akomodai dengan harga terbaik kami sarankan ke Agoda.com atau Booking.com. Di sana Anda akan menemukan berbagai jenis hotel dan harga – harga terbaik.
Restaurant dan warung tersedia di sekitar area pelabuhan. Umumnya menyajikan masakan Indonesia dan Eropa. Di area terminal parkir terdapat beberapa warung yang menyediakan nasi bungkus. Anda juga bisa menikmati jenis sajian nasi bungkus khas Indonesia ini.